Kepahiang, MataPublik.Com- Dayu Andika (19) anak kedua dari pasangan Bapak Yusup dan Ibu Enci warga Kampung Bogor, Kecamatan Kepahiang, Kabupaten Kepahiang, menderita penyakit tulang keropos atau Osteoporosis yang disebabkan berkurangnya kepadatan tulang dan hal ini menyebabkan tulang menjadi keropos dan mudah patah.
Penyakit tersebut membuat Dayu Andika tidak bisa beraktifitas sama sekali bahkan kesehariannya hanya bisa berbaring di tempat tidur.
Menurut keterangan keluarga ia telah menderita penyakit tersebut selama dua Tahun, dan saat ini butuh pengobatan intensif untuk kesembuhannya.
Diakui keluarga Dayu Andika, sempat dibawa berobat ke Rumah Sakit Umum M Yunus Bengkulu dan pihak RSUD M Yunus menyarankan Dayu Andika di rujuk ke Palembang. Namun, pihak keluarga tidak memiliki biaya meskipun sudah memiliki BPJS.
“BPJS kami ada, tapi karena kondisi keluarga tidak cukup uang untuk berobat, terlebih dirujuk ke Palembang keluarga yang mendampingi harus nginap juga,” Ujar Keluarga Dayu.
Saat ini pihak keluarga mengaku terbentur biaya untuk membawa berobat. Bagi Positifer yang ingin membantu, bisa menyalurkan melalui nomor rekening Bank Bengkulu (6020201002546 ) atasnama Suhaima atau dapat memastikannya melalui telpon +62 831-6482-3706/ +62 822-6973-6041). (Redaksi)