KEPAHIANG, MATAPUBLIK.COM – Berdasarkan Musyawarah Kabupaten (Muskab) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepahiang H. Darmawansyah, ST,. MT, dilantik oleh Ketua PMI Provinsi Bengkulu Asnawi A Lamat, sebagai Ketua PMI Kabupaten Kepahiang periode 2022-2024 di Aula SKM Kepahiang, Rabu ( 8/6/2022).
Pencalonan Ketua PMI Kabupaten Kepahiang diikuti 3 peserta calon yaitu Dr. Hartono, S.pd,.MPd, yang juga Sekda Kabupaten Kepahiang, H. Darmawansyah, ST,.MT yang merupakan Ketua Partai Golkar Kabupaten Kepahiang sekaligus anggota DPRD Provinsi Bengkulu dan Yudi, SE.
H. Darmawansyah terpilih sebagai Ketua PWI Kabupaten Kepahiang setelah tiga perwakilan pemilik suara yaitu PMI Provinsi Bengkulu, PMI Kabupaten Kepahiang dan Relawan PMI Kabupaten Kepahiang memilih H. Darmawansyah sebagi Ketua PMI Kepahiang periode 2022 sampai 2027.
Ketua Palang Mereh Indonesia Kabupaten Kepahiang H. Darmawansyah dalam sambutannya menyampaikan bahwa PMI memiliki 7 prinsip dasar yang harus dijalankan dan kedepan kami berharap bisa bekerja lebih maksimal untuk kepentingan masyarakat.
“Harapan kami dengan keberadaan dan kiprah PMI di Kepahiang bisa dirasakan masyarakat dan setelah pelantikan ini kami akan melakukan rapat kerja pertama untuk menyusun program-program kerja kedepan agar bisa bekerja lebih maksimal untuk kepentingan masyarakat,” sampai H. Darmawan.
Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepahiang Dr. Hartono, SPD,. MPd mewakili pemerintah Kabupaten Kepahiang dalam sambutannya menuturkan bahwa Pemkab Kepahiang menyambut meriah dengan diadakannya Muskab PMI Kabupaten Kepahiang periode 2022-2027 dan dirinya mengucapkan selamat kepada kepengurusan PMI Kepahiang yang baru dan semoga kehadiran PMI yang berprinsip datang duluan pulang terakhir ini bisa berdampak dan dirasankan masyarakat Kepahiang.
“Kami berharap PMI Kepahiang dapat bersinergi dengan instansi terkait dan kerja sama yang baik dengan pemerintahan maupun legislatif dan kemudian legislatif dan eksekutif bisa berjalan dengan baik,” sampai Hartono.
Lanjut, Sekda juga menjelaskan bahwa dengan kepengurusan PMI yang baru dibawah kepemimpinan Bapak Darmawansyah PMI Kepahiang bisa memberikan solusi bagi masyarakat Kepahiang yang membutuhkan terutama dalam kebutuhan darah.
“Kami tentu merasa terbantu dan yakin dengan hadirnya ketua pak Darmawan ini bisa membantu masyarakat Kepahiang terutama kebutuhan masyarakat terkait keperluan darah dan donor darah,” jelas Sekda. (Adv/Nn)